GEOLOGI DAN HUBUNGAN URAT KUARSA TERHADAP MINERALISASI , DAERAH TOGURACI DAN SEKITARNYA, KECAMATAN KAO, KABUPATEN HALMAHERA UTARA, PROVINSI MALUKU UTARA

CHARISMAPUTRA, GURUH TRIADIYOGA (2011) GEOLOGI DAN HUBUNGAN URAT KUARSA TERHADAP MINERALISASI , DAERAH TOGURACI DAN SEKITARNYA, KECAMATAN KAO, KABUPATEN HALMAHERA UTARA, PROVINSI MALUKU UTARA. Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.

Full text not available from this repository.

Abstract

Secara administratif daerah telitian termasuk dalam wilayah Kecamatan Kao, Kabupaten Halmahera Utara, Provinsi Maluku Utara. Secara geografis terletak pada koordinat UTM 52 N 350500 mE – 354000 mE dan 125500 mN – 128500 mN dengan skala 1:10.000. Luas daerah penelitian yaitu 12 km2 dengan panjang 4 km dan lebar 3 km. Metodologi penelitian yang digunakan adalah pengambilan data dengan melakukan surface mapping pengambilan conto batuan ( analisis petrografi, ASD dan AAS), foto singkapan, pengukuran struktur dan deskripsi batuan. Bentuklahan dibagi menjadi 4 (empat) satuan bentuklahan, yaitu: Perbukitan aliran lava (V1), Perbukitan intrusi (V2), Tubuh sungai (F1), Dataran limpah banjir (F2), dan Lembah bekas tambang (H1). Daerah telitian dibagi menjadi 4 satuan vulkanostratigrafi tidak resmi dengan urutan dari tua ke muda sebagai berikut: Lava basalt Gosowong (Miosen Akhir), Lava andesit Gosowong (Miosen Akhir), Breksi vulkanik Gosowong (Miosen Akhir), Lava dasit Kayasa (Pliosen Awal), Intrusi Diorit (Pliosen Awal), dan Endapan Aluvial (Holosen). Struktur geologi terdiri dari kekar berarah tegasan relatif timur laut -barat daya ( NE- SW) dan sesar naik berpola barat- timur ( W- E) hingga barat barat laut- timur tenggara (WNW – ESE) serta sesar mendatar kanan berarah relatif utara – selatan dengan dip hampir tegak. Daerah telitian dibagi ke dalam 3 zona alterasi yaitu zona propilitik bertemperatur antara 1200 C- 3000 C , zona argilik 1600 C - 2200C, dan zona silisifikasi <1000 C- 2500. Mineralisasi bijih di daerah telitian terlihat dalam urat – urat kuarsa dan disseminated dan spotted pada batuan berupa pirit, kalkopirit, magnetit. Tekstur urat di daerah telitian dimasukkan ke dalam 4 kelompok tekstur yaitu, kuarsa kristalin, kriptokristalin, tekstur bladed dan karbonat kristalin. Tekstur urat yang erat hubungannya dengan kehadiran unsur Au, Ag, Pb dan Zn melimpah pada kelompok kuarsa kristalin dan kriptokristalin yang dikontrol struktur berarah utara- selatan dan arah tegasan relatif timur laut – barat daya.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 500 Sains dan Matematika
Divisions: Fakultas Teknologi Mineral > Teknik Geologi
Depositing User: Eny Suparny
Date Deposited: 22 Nov 2011 02:31
Last Modified: 09 May 2015 05:05
URI: http://repository.upnyk.ac.id/id/eprint/1626

Actions (login required)

View Item View Item